Guuth.com – Saat ini pengguna smartphone, khususnya pecinta game mobile sangat mudah melakukan pembelian game dan beragam aplikasi. Saldo Google Play bisa diisi dengan kartu kredit ataupun Gift Card. Namun, sama seperti pada mesin ATM, pengguna juga bisa mengecek jumlah saldonya. Simak langkah-langkah berikut sebagai cara cek saldo Google Play Game:

Table of Contents
Cara Cek Saldo Google Play Game
1. Masuk ke Play Store
Langkah pertama tentunya adalah dengan masuk ke aplikasi Play Store. Untuk melakukan pengecekan ini tentunya hanya bisa dilakukan dengan ponsel android. Mengapa? Karena ios memiliki App Store versinya sendiri yang tidak berafiliasi dengan Google.
Pengguna harus menggunakan ponsel yang sudah masuk ke akun Google pengguna. Dengan demikian Play Store yang dibuka akan langsung menampilkan halaman khusus untuk akun pengguna. Akun Google yang sudah ter log in di ponsel ini juga tentunya haruslah akun Google yang sebelumnya pengguna sudah isi saldonya.
2. Update Versi Terbaru
Berikutnya, langkah ini bersifat opsional namun cukup signifikan. Pengguna perlu melakukan update versi Play Store dan OS ponsel yang terbaru. Versi terbaru aplikasi ini bisa dicek di pengaturan pada hp. Lihat apakah aplikasi dan OS yang terpasang sudah memiliki versi yang terbaru.
Hal ini dimaksudkan agar pengguna bisa langsung masuk ke akunnya tanpa mendapatkan gangguan dari versi lama aplikasi. Update aplikasi dan OS diketahui memiliki banyak fungsi, salah satunya biasanya adalah untuk fix bug. Dengan demikian, pengguna bisa mendapatkan informasi yang akurat dan tepat terkait saldo Google Play Game pengguna.
3. Pilih Menu pada Sudut Kiri Tampilan Layar
Setelah memperbarui ke versi terbaru, lanjutkan cara cek saldo Google Play Game dengan membuka kembali aplikasi Google Play. Tunggu aplikasi sampai selesai menampilkan seluruh halaman beranda. Jika beberapa tampilan dan thumbnail tidak tampil atau berwarna abu-abu, pengguna bisa mencoba menyegarkan aplikasi.
Ini berarti koneksi pada ponsel pengguna kurang baik. Hal ini dapat mengganggu pengecekan saldo Google Play Game pengguna. Namun, apabila tampilan sudah dimuat dengan sempurna pengguna bisa langsung masuk ke menu pada sudut kiri tampilan layar. Pada menu ini, pengguna akan ditampilkan beberapa pilihan terkait dengan koleksi aplikasi Play Store dengan akun Google pengguna.
4. Masuk ke Menu Metode Pembayaran
Pada tampilan beberapa menu tersebut lanjutkan dengan memilih salah satu opsi menu. Opsi tersebut adalah Metode Pembayaran atau Payment Method. Menu lain akan menampilkan beberapa informasi seperti informasi koleksi aplikasi dan update aplikasi yang diperlukan.
Namun, untuk melihat saldo Google Play Game tentu pengguna hanya perlu mengakses opsi Metode Pembayaran. Dalam menu ini, pengguna akan diberikan beberapa informasi terkait pembayaran yang dilakukan untuk pembelian aplikasi dan game di Play Store. Ketuk opsi ini untuk melihat opsi lainnya lebih lanjut.
5. Cek Saldo Google Play Game
Menu Metode Pembayaran yang sudah terbuka akan langsung menampilkan jumlah saldo pengguna saat itu juga pada bagian atas tampilan. Pengguna juga bisa melihat riwayat metode pembayaran yang pengguna pernah gunakan.
Apabila saldo yang tertera dirasa salah atau kurang tepat, pengguna bisa menyegarkan halaman tersebut kembali. Pengguna bisa keluar dan masuk kembali ke Play Store. Hal ini bisa disebabkan juga oleh redeem Gift Card yang pending. Untuk itu, pengguna bisa melakukan pengecekan ulang terkait redeem Gift Card yang dilakukan sebelumnya.
Demikian cara cek saldo Google Play Game yang praktis dan tanpa repot. Pastikan untuk mengecek saldo sebelum dan sesudah redeem Gift Card Google Play. Hal ini dimaksudkan agar pengguna mengetahui betul saldonya sudah bertambah atau belum. Semoga berhasil.